Kilas Berita

Di RSUD Banten Test Kesehatan Untuk Cagub dan Cawagub

 Ilustrasi
SERANG,(KB).- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten berupaya memastikan tim dokter tes kesehatan calon gubernur dan wakil gubernur melakukan tugasnya dengan netral. Tes kesehatan cagub dan cawagub akan dilaksanakan mulai tanggal 21-27 September di RSUd Banten.

Komisioner KPU Banten Divisi Sosialisasi dan SDM Enan Nadia mengatakan, saat ini pihaknya masih terus melakukan koordinasi terkait tes kesehatan dengan IDI, Himsi dan juga BNN. Nanti kami masih akan melakukan koordinasi dengan mereka terkait standar kesehatannya seperti apa, ujar Enan saat ditemui di kantornya, Rabu (14/9/2016).

Untuk hal itu, pihaknya akan memastikan bahwa IDI dan tim lainnya yang terlibat dalam tes kesehatan tersebut tidak tersangkut dengan aktivitas dukung mendukung calon. Semuanya harus bersifat independen. Sehingga itu harus dipastikan integritasnya tidak berpihak, tuturnya.

Untuk penyampaian hasil dari tes kesehatan sendiri akan dilakukan pada Rabu (28/9/2016). Hasil tes tersebut akan menjelaskan tentang adanya penyakit yang diidap oleh bakal calon, sehingga masih mampu atau tidak nantinya untuk menjalankan tupoksi sebagai gubernur dan wakil gubernur atau pun adanya penggunaan zat-zat yang berbahaya yang melanggar hukum.


Semua itu akan disampaikan oleh tim uji kesehatan. Jadi yang menyampaikan itu tim kesehatan bukan KPU,katanya. Enan mengatakan, uji kesehatan itu akan dilakukan pada masing-masing personal calon sehingga hasil dari tes kesehatan ini tidak akan mempengaruhi pasangan lainnya. Kalau satu tersangkutan dan satunya tidak maka bisa digantiukan oleh calon lain pada masa perbaikan,ujarnya.       
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Post a Comment

Item Reviewed: Di RSUD Banten Test Kesehatan Untuk Cagub dan Cawagub Rating: 5 Reviewed By: Unknown